Batam, Prolkn.id-Kantor Pencarian dan pertolongan Tanjungpinang menginfokan Kondisi membahayakan manusia, 6 orang anak saat berenang dinyatakan 2 orang tenggelam di sekitaran perairan PT. Bandar Abadi Tanjung Uncang, Batam.
Diketahui 2 (dua) orang anak tenggelam di sekitaran perairan PT. Bandar Abadi Tanjung Uncang pada saat mandi-mandi di laut. Pada Rabu (24/5/23) sekira pukul 18.00 wib, saat itu masih dalam pencarian.
Sedangkan untuk 4 orang anak ditemukan selamat langsung dibawa menuju RS Graha Hermine pada hari itu.
Pada hari kamis tanggal 25 Mei 2023 sekira pukul 14.21 Wib di temukan salah seorang korban oleh tim SAR gabungan
Korban atas nama Aidil di perairan batu aji Batam dalam kondisi meninggal dunia dan segera di evakuasi ke RS BHAYANGKARA. Sementara satu korban lagi masih dalam pencarian.
Tim Sar Tanjungpinang berkoordinasi dengan Pos SAR Batam dan pada TW 0524 18.25 G Tim Rescue Pos SAR Batam berjumlah 5 (lima) orang Bergerak Ke LKK Untuk Melaksanakan Pencarian
Yang terdiri dari KANSAR TPI, Pos SAR Batam, Polsek Batu Aji, BPBD Batam
dan Masyarakat sekitarnya. Dengan menggunakan Rescue Car D-max dan alat SAR laut Rubber Boat + Mopel.(dwi)