Batam, ProLKn.id – Seorang siswa kelas 10 SMA Negeri 20 Batam, Pt (16) diduga telah menjadi korban pembacokan oleh Orang Tidak Dikenal (OTK) di Simpang Frengki, tepatnya di depan Gedung Pollux Habibie di Batam Center, Sabtu (19/10/2024) sekitar pukul 20:00 WIB malam.
Saat itu korban melintas dengan motornya di jalan, namun dipepet oleh pelaku yang kemudian melukai korban dengan senjata tajam (sajam). Akibat kejadian itu, korban mengalami luka parah akibat serangan senjata tajam.
|Baca Juga: Polda Kepri Gelar Konferensi PERS Pemusnahan 32 Kg Barang Bukti Narkotika Jenis Ganja
Diduga pelaku langsung melarikan diri usai melakukan pembacokan terhadap korban yang telah bersimbah darah, melihat kejadian itu warga sekitar yang melihat kejadian segera membawa korban ke rumah sakit untuk mendapatkan pertolongan medis.
Pasca pembacokan tersebut, saat ini korban di ketahui telah dirawat intensif di Rumah Sakit Awal Bros, korban dikabarkan sempat tak sadarkan diri akibat tusukan yang menghujam ditubuh korban tepat di tulang rusuk korban. Menurut informasi dari rekan korban, ia mengatakan, korban sedang menjalani operasi di rumah sakit.
“Korban, Pt sedang dirawat di rumah sakit. Kami dapat info dari kawannya setelah kejadian. Sampai sekarang masih dirawat, katanya dioperasi,” ujar rekan korban, Senin (21/10/2024).
|Baca Juga: Apa Resiko Peserta BPJS Kesehatan Jika Tidak Membayar Iuran Bertahun Tahun
Belum diketahui secara pasti bagaimana kronologis sebenarnya dari kejadian tersebut, berdasarkan informasi, keluarga korban sudah melaporkan kejadian ini ke Polresta Barelang dengan harapan pihak berwajib segera menangkap pelaku pembacokan. (*/red)