Prolkn.id~ gadget~Dalam lima tahun terakhir, tim software Huawei pada dasarnya telah menggantikan sebagian besar bagian inti dari sistem Android, dari driver tingkat rendah hingga lapisan abstraksi haedware, hingga kerangka pemrograman, dan lainnya. Kami telah mengubah segala sesuatu yang dapat diubah,” kata President Consumer Business Software Huawei Wang Chenglu.(22/12/20)
Selain itu, Wang Chenglu berulang kali menegaskan bahwa Harmony OS lahir bukan untuk menggantikan Android, melainkan hadir untuk bersaing dan melampaui Android. Ia berharap Harmony OS akan menjadi sistem operasi generasi baru untuk era IoT
“Seperti dikutip dari GizChina, belakangan Huawei mengklaim bahwa demo tersebut hanya menunjukkan kemampuan sistem yang didistribusikan. Menurut salah satu staf Huawei, versi resminya akan memiliki desain user interface atau antarmuka baru yang berbeda dari Android.
Saat Huawei memamerkan smartphone dengan OS Harmony pun, tampak bahwa pengoperasian ponsel tidak jauh berbeda dengan EMUI berbasis Android, dan secara teknis sama dalam hal operasi dan desain antarmuka.
Harmony OS 2.0 beta untuk smartphone. Setahap demi setahap, Huawei mengembangkan tampilan khasnya sendiri yang berbeda dengan Android.
Menurut laporan, Harmony OS akan tersedia untuk semua ponsel Huawei mulai tahun depan.
Saat ini, para developer pengguna seri Huawei P40 atau Mate 30 dapat mendaftar untuk berpartisipasi dalam pengujian.
Beberapa developer yang sudah menjajalnya lewat akses ke emulator telah memposting sejumlah screenshot dari aplikasi yang berjalan di Harmony OS 2.0 di halaman Huawei Developer Community.
(Sumber detikinet)