Jakarta, ProLKN.id – Presiden Prabowo Subianto menyatakan telah mengundang Presiden Ke-7 RI Joko Widodo (Jokowi) untuk makan malam di rumahnya di Kertanegara, Jakarta Selatan, pada Jumat (06/12/2024).
Menyambut Mantan Wali Kota Solo dengan hidangan ayam goreng, mereka tampak akrab berbincang selama lebih dari 1 jam. Jokowi datang pada pukul 20.00 WIB dengan mengenakan batik berwarna biru tua, sementara Prabowo mengenakan batik cokelat.
Setelah selesai berbincang, mereka berdua keluar pada pukul 21.11 WIB untuk bertemu dengan jurnalis.
“Kami menikmati hidangan, makan malam, menunya ayam goreng,” ungkap Presiden Prabowo kepada wartawan.

Selanjutnya, Presiden Ke-8 RI tersebut mengungkapkan bahwa setelah mendengar kedatangan Jokowi di Jakarta, ia segera mengundang dirinya untuk makan malam.
“Jadi saya mendengar Pak Jokowi berada di Jakarta, jadi saya mengundangnya untuk makan, dan saya pernah ke rumahnya di Solo, saat ini, saya mengundangnya ke Kertanegara,” ujar Presiden Prabowo.
Ketika ditanya tentang dukungan politik Jokowi, di tengah banyaknya berita tentang mantan Gubernur DKI Jakarta itu yang akan bergabung dengan partai politik (parpol) Golkar, Prabowo pun memberikan tanggapan.

Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto menyatakan siap menerima kedatangan Presiden Ke-7 RI Joko Widodo (Jokowi) jika ingin bergabung dengan partainya.
“Gerindra bersikap terbuka, namun kami tidak dapat memaksakan,” ucapnya.
Di pihak lain, Jokowi mengakui bahwa alasan ia mengunjungi Presiden Prabowo Subianto di rumahnya adalah untuk melakukan kunjungan balasan. Bertatap muka di Rumah Kertanegara, Jumat (06/12/2024).
“Waktu Pak Presiden ke Merauke, beliau singgah ke Solo, dan saat itu saya ada di Jakarta, seperti kunjungan balasan karena saya kangen,” kata Jokowi kepada wartawan.
Jokowi juga menyatakan bahwa dirinya telah tiba di Jakarta sejak sore. Meskipun begitu, dia tidak menjelaskan topik yang akan dibahas bersama Prabowo. Menurutnya, dia hanya merespons undangan untuk makan malam.
“Cuma makan malam,” tegas Jokowi. (*/red)