Batam, ProLKN.id – Pemerintah Kota Batam terus berupaya meningkatkan kualitas layanan publik dengan menerapkan Inovasi Layanan Publik (ILP). Langkah ini bertujuan untuk mempermudah akses masyarakat terhadap berbagai layanan yang disediakan oleh pemerintah.
Hal ini dikatakan Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Batam, Jefridin Hamid saat membuka secara resmi Sosialisasi Inovasi Layanan Publik (ILP) yang bertempat di Harris Hotel Batam Centre, Jumat (04/10/2024).
|Baca Juga: Pemko Batam Perkuat Komitmen Lewat Germas Untuk Meningkatkan Kesehatan Masyarakat
Jefridin menjelaskan bahwa ILP merupakan salah satu strategi untuk menjawab tuntutan masyarakat akan pelayanan yang lebih cepat dan efisien.
“Kami ingin memastikan setiap warga Batam dapat merasakan kemudahan dalam mengakses layanan publik. Transformasi ini akan membawa perubahan positif bagi seluruh lapisan masyarakat,” ujarnya.
Dalam rangka mendukung implementasi ILP, Pemko Batam juga melakukan pelatihan bagi aparatur sipil negara (ASN) agar mereka dapat memberikan pelayanan yang lebih baik. Selain itu, sistem digitalisasi layanan juga terus ditingkatkan untuk meminimalisir birokrasi yang berbelit.
|Baca Juga: Sekda Kota Batam Apresiasi Terhadap Seni dan Syiar Islam
Diharapkan, dengan adanya ILP, kecepatan dan kualitas layanan publik di Batam akan meningkat, serta mampu menarik lebih banyak investasi ke daerah ini.
Dengan demikian, Pemko Batam optimis bahwa transformasi layanan ini akan berkontribusi pada kemajuan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat Batam. (*/red)