Batam, ProLKN.id – Semarak gemerlap cahaya lampu semakin menyemarakan acara Lubuk Baja Night Carnival 2024 dengan menyajikan beragam kegiatan yang tidak hanya menghibur tetapi juga memperkenalkan budaya lokal kepada masyarakat luas Kota Batam, acara carnaval ini digelar di Tugu Lubuk Baja Nagoya, pada Sabtu (07/09/2024) malam.
Acara ini di tandai dengan pembukaan secara resmi oleh Sekretaris Daerah Kota Batam, Jefridin Hamid. mewakili Wali Kota Batam Muhammad Rudi dalam acara Lubuk Baja Night Carnival 2024
|Baca Juga: PLN Batam Terima Kunjungan Silaturahmi JMSI Kepri dan JMSI Kota Batam
Acara yang dihelat dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia tingkat Kecamatan Lubuk Baja ini berlangsung semarak dengan antusiasme masyarakat.
Jefridin mengapresiasi kerja sama luar biasa dari berbagai elemen masyarakat di Kecamatan Lubuk Baja, yang telah bergotong royong menyukseskan acara tersebut.
“Carnival ini merupakan wujud nyata dari semangat juang dan nasionalisme kita. Semoga ini terus menumbuhkan energi positif bagi kemajuan Batam ke depan,” ujar Jefridin.
Acara ini dimeriahkan oleh defile dari berbagai sekolah, kelurahan hingga organisasi masyarakat se-Kecamatan Lubuk Baja yang menampilkan kreativitas mereka dalam bentuk pawai busana tradisional dan modern, tarian, marching band, sampai mobil hias. Kegiatan ini tidak hanya menjadi hiburan bagi warga, tetapi juga simbol kuatnya persatuan dan keberagaman di Kota Batam.
|Baca Juga: PLN Batam Tawarkan Diskon Tambah Daya dalam Rangka Hari Pelanggan Nasional
“Berbagai suku dan budaya yang ada di Lubuk Baja bersatu dalam kebersamaan, menumbuhkan semangat persatuan yang menjadi fondasi kuat dalam menjaga keberagaman di tengah-tengah masyarakat Batam,” tambah Jefridin.
Puncak acara ditandai dengan penerbangan balon ke udara sebagai simbol harapan dan cita-cita bersama untuk masa depan yang lebih baik. Tak hanya itu, Lubuk Baja Night Carnival juga semakin meriah dengan adanya doorprize menarik yang dibagikan kepada masyarakat. (M. Ikhsan)