Batam, ProLKN.id – Wakil Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Wakapolri), Komisaris Jendral (Komjen), Pol. Drs. Agus Andrianto, S.H., M.H menghadiri perayaan hari lahir (Harlah) ke-44 tahun Putra Jawa Kelahiran Sumatera (PUJAKESUMA) Kepulauan Riau (Kepri) berlangsung di Ballroom Pasific Hotel Batam, Sabtu (20/07/2024).
Acara tersebut sekaligus pelantikan pengurus Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PUJAKESUMA Kepri, Hendrik untuk periode 2023-2028 berlangsung dengan khidmat. Kehadiran Wakapolri disambut dengan sajian tari tradisional dan pembagian ribuan karung beras berisi 5 Kg kepada seluruh warga Pujakesuma yang hadir.
Dalam acara tersebut juga dihadiri oleh Gubernur Kepri, Ansar Ahmad, Wakapolda, Kapolresta Barelang, dan lainnya.

|Baca Juga : Polresta Barelang lakukan patroli c3 dan cipta kondisi untuk antisipasi kejahatan dan tertipkan para pembalap liar di batam
Dalam sambutannya, Wakapolri, Komjen. Pol. Agus Andrianto, S.H.,M.H menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada seluruh pengurus dan anggota PUJAKESUMA atas dedikasi mereka dalam menjaga dan melestarikan budaya Jawa di Kepulauan Riau dan mengharapkan agar seluruh warga PUJAKESUMA bisa berbaur dengan seluruh komunitas yang ada di kepulauan Riau.
“Sebagai pembina Pujakesuma, saya mengucap syukur atas pelantikan Ketua DPW Pujakesuma Kepri yang sangat meriah dan dipenuhi oleh masyarakat Pujakesuma. Kompak dan selalu menjaga hubungan harmonis ditengah keragaman masyarakat Kepri,” ucapnya.
Dalam pidatonya Komjen.Pol. Agus Andrianto, juga menekankan pentingnya peran PUJAKESUMA dalam memperkuat persatuan dan kesatuan, serta mendukung upaya menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Kepulauan Riau.
|Baca Juga : Kapolda Kepri Yan Fitri Halimansyah pimpin apel gelar operasi patuh seligi tahun 2024
Di kesempatan yang sama, Ketua Umum Pujakesuma Eko Supianto menyampaikan bahwa selain pelantikan, acara ini juga dalam rangka Harlah (Hari Lahir) Pujakesuma yang ke-44 tahun.
“Tepat hari ini, 20 Juli 2024 kita memperingatinya disini sekaligus melantik seluruh pengurus DPW Pujakesuma Kepri,” ujar Eko.

Sementara itu, Ketua DPW Pujakesuma Kepri, Hendrik mengatakan bahwa paguyuban Pujakesuma telah hadir di 7 Kabupaten di Kepri, dan telah terbentuk di 5 Kabupaten/Kota. “Kami berharap Pujakesuma di Kepri tetap jaya, tetap bisa berkolaborasi dengan suku lain dan agama lain,” terang Hendrik.
Acara tersebut ditutup dengan berbagai pertunjukan seni dan budaya yang mencerminkan kekayaan tradisi Jawa, yang diikuti dengan ramah tamah dan foto bersama. Kehadiran Komjen, Pol. Drs. Agus Andrianto, S.H.,M.H memberikan motivasi dan dukungan moral bagi seluruh anggota PUJAKESUMA Kepri untuk terus berkontribusi positif bagi kemajuan daerah. (M. Ikhsan)