Batam, ProLKN.id – Mewakili Wali kota Batam, H. Jefridin Hamid, M.Pd menghadiri Rapat Kerja Daerah (Rakerda) dan Rapat Koordinasi Daerah (Rakorda) Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Generasi Muda Pariaman (Gempar) ke 01 tahun 2024 dengan Tema ” Pemuda Jaya Berkarya Menuju Batam Kota Modern” acara berlangsung di Ruangan Ballroom Aston Hotel Pelita kota Batam, Minggu ( 14/07/2024).
Acara ini merupakan tonggak penting bagi organisasi Gempar Kota Batam, menandai komitmen mereka untuk memperkuat peran pemuda dalam pembangunan daerah kota Batam untuk menuju Batam kota Modern.
Ketua DPD Gempar Kota Batam Hendry Susandri menyebut, Gempar didirikan bertujuan untuk membantu masyarakat banyak khususnya masyarakat Kota Pariaman dan Kabupaten Padang Pariaman yang ada di Kota Batam.

“Gempar ini adalah Organisasi sosial. Kedepannya kami siap membentuk program kerja dengan Pemerintah Kota Batam”.Pungkasnya.
Selanjutnya Sekda Kota Batam H. Jefridin Hamid, M.Pd mewakili Wali kota Batam H. Muhammad Rudi dalam kata sambutannya mengatakan, perbedaan pemikiran itu adalah sunnatullah, tapi jangan perbedaan pemikiran itu di jadikan pertikaian. Pertikaian akibat perbedaan pandangan tidak hanya merugikan diri sendiri, tetapi juga dapat merusak persatuan dan keharmonisan dalam bermasyarakat.
“Dengan menjadikan perbedaan pemikiran sebagai sunnatullah dan tidak sebagai alasan untuk bertikai, kita bisa menciptakan masyarakat yang lebih harmonis dan damai. Mari kita jadikan perbedaan pemikiran sebagai kekuatan untuk saling melengkapi dan memperkaya wawasan satu sama lain,” ujar Jefridin Hamid.
Para pendiri kota Batam terdahulu di rancang dalam 4 hal, pertama Industri, kedua Perdagangan, ketiga Daerah ahli kapal, dan ke empat Pariwisata, tambah Jefridin.
Beliau juga menyatakan bahwa generasi muda merupakan aset berharga yang harus diberdayakan dan diberikan kesempatan untuk berkontribusi secara aktif dalam berbagai aspek kehidupan bermasyarakat. Dan kepada peserta yang hadir agar berdiskusi secara bijak untuk merumuskan kebijakan-kebijakan yang relevan dan ayo pemikiran kita harus bersatu, menuju Batam kota modern, pesannya.
Acara ini diakhiri dengan sesi foto bersama dan penyerahan cenderamata berupa Baju Gempar sebagai simbol kebersamaan dan komitmen untuk terus bekerja demi kemajuan daerah. Generasi Muda Pariaman di kota Batam diharapkan dapat menjadi motor penggerak perubahan yang membawa Kota Batam ke arah yang lebih baik di masa depan. (M. Ikhsan)